Dalam dunia trading forex (foreign exchange), seorang expert...
Produk Domestik Bruto atau GDP (Gross Domestic Product) dan Kaitannya terhadap Forex Trading
Perhitungan GDP
Unit produksi umumnya dikelompokkan menjadi 9 sektor, yaitu:
- Pertambangan dan penggalian
- Pertanian, peternakan, kehutanan, dan perikanan
- Listrik, gas, dan air bersih
- Perdagangan, hotel, restoran
- Pengangkutan dan komunikasi
- Konstruksi
- Jasa pelayanan pemerintah
- Keuangan, real estate, dan jasa perusahaan
- Industri pengolahan
b. Pendekatan pendapatan
Perhitungan ini diperoleh dengan cara menjumlahkan pendapatan dari berbagai faktor produksi.
Pendapatan nasional hasil dari penjumlahan seluruh penerimaan yang diterima oleh pemilik faktor produksi dalam suatu negara selama setahun.
c. Pendekatan pengeluaran
Pengeluaran seperti konsumsi, investasi, pemerintah, dan ekspor impor.
Perhitungan yang dilakukan yaitu dengan menjumlahkan pengeluaran konsumsi total (rumah tangga dan pemerintah), pembentukan modal tetap bruto, inventori, ekspor dan impor.
GDP Nominal mengukur nilai output pada periode tertentu berdasarkan harga pasar atau harga yang berlaku pada periode tersebut.
GDP Riil mengukur nilai output dari satu periode tertentu berdasarkan harga dasar dan harga konstan.
Pengaruh GDP untuk masyarakat luas
- Mengukur laju pertumbuhan ekonomi nasional
- Melalui data PDB yang diperoleh, pemerintah dapat menganalisis faktor yang dapat dioptimalkan dan yang perlu ditingkatkan.
- Membantu membandingkan kemajuan ekonomi antar negara
- Mengetahui struktur perekonomian
- Sebagai landasan perumusan kebijakan pemerintah