Apakah Anda ingin menggunakan Halaman Cepat Hemat Data?

Tekan tombol hijau untuk pindah ke halaman cepat hemat data

Mengenal Gaya Trading dengan Metode Gerilya
Senin, 22 Mar 2021

Mengenal Gaya Trading dengan Metode Gerilya

Dalam perdagangan valuta asing atau forex, terdapat banyak strategi yang bisa diterapkan untuk mendapatkan keuntungan dari selisih mata uang di pasar forex. Salah satunya adalah teknik trading gerilya. Sebuah trading secara cepat, fokus, dan efektif.

Teknik trading gerilya

Menurut investopedia, teknik entry dan exit dalam pasar forex dengan cepat, namun mampu memperoleh profit secara singkat dengan risiko seminimal mungkin.

Pada trading gerilya, trader menggunakan time frame yang sangat pendek. Bahkan bisa lebih pendek daripada Scalper, sehingga bisa bertransaksi berulang kali dalam satu sesi trading.

Karakter trading gerilya

1. Risiko semakin besar jika menahan posisi lama

Mengenal Gaya Trading dengan Metode Gerilya
Loss dalam trading bisa disebabkan oleh berbagai faktor, salah satunya akibat menahan posisi terlama atau tak segera menutup posisi saat telah menunjukkan floating profit. Namun, pada trading gerilya loss dipastikan tidak terjadi selama trader tidak menahan posisi lebih dari beberapa menit.

2. Keuntungan dan kerugian kecil

Pada trading gerilya, trader yang telah mendapatkan profit senilai 10-20 pips dalam satu transaksi telah merasa cukup. Berbeda dengan Scalper yang umumnya menargetkan profit minimal hingga dua kali lipat. Namun demikian, profit tersebut juga sebanding dengan kerugian yang mungkin diderita.

3. Mengandalkan analisa teknikal

Mengenal Gaya Trading dengan Metode Gerilya
Strategi gerilya menggunakan durasi yang sangat pendek sehingga harus mampu menentukan waktu terbaik untuk memasuki pasar. Agar tidak loss, trader cenderung bergantung pada analisa teknikal.

Jika telah terampil terkait memperkirakan pergerakan harga dalam waktu satu menit dengan bantuan indikator, seperti Moving Average dan Osilator. Moving average berfungsi dalam menentukan trend, dan Osilator untuk menentukan level overbought dan oversold.

4. Jelang rilis berita, banyak posisi dibuka

Volatilitas tinggi jelang rilis berita membuat para trader harus memperhatikan data fundamental seperti Interest Rate, CPI, Non-Farm Payroll, dan sebagainya. Pada momen inilah trader gerilya bahkan berani membuka posisi hingga 20 sampai 25 sekaligus, saat pasar tampak kondusif.

5. Mengutamakan spread dan komisi rendah

Mengenal Gaya Trading dengan Metode Gerilya
Dengan kesibukan yang cepat, trading gerilya mengedepankan komisi dan spread rendah daripada pair mata uang maupun broker. Pasangan mata uang yang biasa ditradingkan oleh penggiat gerilya adalah EUR/USD, USD/JPY, USD/CHF, GBP/USD, dan AUD/USD. Hal tersebut dikarenakan terjaminnya likuiditas serta spread rendah.

6. Saat pasar ganas, cukup diam dan memperhatikan

Harga yang sangat fluktuatif di pasar ganas sangat menyulitkan prediksi titik entry yang tepat. Oleh sebab itu, trader gerilya harus melakukan wait and see hingga ada solusi tepat, untuk menghindari loss besar.

7. Tidak direkomendasikan untuk trader pemula

Trader yang telah mahir pun dapat kebobolan dalam memperkirakan cara menghadapi situasi buruk saat harga berubah di luar rencana. Oleh sebab itu, disarankan teknik gerilya ini tidak digunakan oleh trader pemula. Mengingat risiko yang tinggi dan teknik yang membutuhkan pengalaman dalam memperhatikan pasar.
Demikian ulasan bermanfaat terkait metode trading gerilya dalam forex.

Selain ulasan tersebut, Anda juga dapat memperoleh berita, analisa, dan edukasi forex di Dullesworldtrade. Website ini menyediakan beragam ulasan dan informasi terkait istilah-istilah dalam forex, termasuk moving average, introducing broker, intraday trading, dan sebagainya.



Sumber: www.inbizia.com